Video DIY : Pasang Filter FERROX di Yamaha NMAX ABS, Makin Ngacir ..

6
1020

., salam pertamax7.com, nih artikel DIY : Pasang Filter FERROX di Yamaha NMAX ABS, Makin Ngacir ..

Vlog kali ini adalah pasang Filter Ferrox di Yamaha NMAX 155 ABS ..  link ponsel pintar ( disini ) Jangan Lupa Like, Komen, Share, Follow, Subcribe, Gratis…

akhirnya uang tabungan kumpul juga.. kebeli juga Filter Ferrox buat Yamaha NMAX ABS 155 yang juga bisa di pasang di Yamaha NMAX non ABS dan Juga Yamaha Tricity, cara pasangnya gampang banget seperti di video atas, cuma modal obeng saja.

Filter FERROX Yamaha NMAX 155 ABS

mari kita pasang,.. siapkan obeng plus aka obeng philip dan tentunya air Filter Ferroxnya

Ferrox Yamaha NMAX 1555 ABS
Ferrox Yamaha NMAX 1555 ABS

Pasang Filter FERROX di Yamaha NMAX ABS

  1. buka 6 sekrup di box filter yamaha nmax seperti yang dilingkari di bawah ini
Box Air Filter Yamaha NMAX 155 ABS
Box Air Filter Yamaha NMAX 155 ABS

2. langsung nampak filter standar Yamaha NMAX 155 ABS, kondisi hitam, dipakai 10.000 km di area yang lumayan berdebu

Filter Standar Yamaha NMAX 155 ABS
Filter Standar Yamaha NMAX 155 ABS

3. pasang Air Filter Ferrox Khusus Yamaha NMAX , PNP om

Filter Ferrox Yamaha NMAX ABS
Filter Ferrox Yamaha NMAX ABS

4. tutup kembali box filter nya pakai 6 sekrup, kencangkan secukupnya dengan obeng plus.,. motor siap di geber

Partner
IRC
Honda
FDR

Review FERROX Yamaha NMAX ABS

+ tarikan motor ( akselerasi ) jadi makin enteng, hal ini wajar karena filter ferrox ini menggunakan elemen saringan yang terbuat dari stainless steel 304 dengan kerapatan 45 mikron yang bikin udara lebih mudah masuk ke mesin ketimbang filter bawaan

+ konsumsi bbm beda tipis tak berubah banyak, mungkin lebih irit namun belum ngukur bedanya sesignifikan apa

Ferrox Yamaha Aerox 155 VVA

karena menggunakan mesin sebasis, bisa jadi Air Filter Ferrox Yamaha NMAX ini juga bisa dipasang di Yamaha Aerox 155 VVA

Perawatan Ferrox Yamaha NMAX

+ cukup di cuci setiap 2000 km

+ karet pinggiran elemen jangan sampai kena minyak, oli, grease dll

+ awas, filter jangan di tusuk pakai benda tajam maupun tumpul, bisa merusak elemen


catatan : pertamax7 tidak dibayar atau bekerja sama dengan pihak manapun dalam artikel ini, kebetulan pertamax7.com baru nemu filter aftermarket buat Yamaha NMAX 155 ABS kesayangan ya merk ferrox ini, ada pemirsa yang sudah pakai merk lain? bisa di share om pengalamannya,,


Kesimpulan : puas dengan filter ferrox buat Yamaha NMAX, tarikan makin yahud .. modal awal memang mahal ( Rp.450.000 ) namun kedepan bakalan tak ganti-ganti filter karena cukup di cuci saja.. mantap

nah, ada pemirsa yang juga punya Yamaha NMAX ? monggo om komentarnya.,. .. semoga berguna .. salam @ipanase

6 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.